17/05/2015 Fachrul Ahaddin 2427 Artikel Bebas
Tentunya kita sudah lama mendengar kabar tentang penggunaan windows 10 yang nantinya dapat di pakai diberbagai perangkat / device. Belum lama ini Microsoft resmi mengeluarkan keterangan lebih detail tentang penggunaan windows 10 di berbagai macam perangkat. Dalam keterangan resminya, Microsoft menjelaskan terdapat 7 versi windows 10 yang akan diluncurkan dipasaran yang tentunya memiliki fungsi dan manfaat yang berbeda-beda. Ketujuh versi windows 10 itu adalah :
1. Windows 10 Home
Versi ini akan ditujukan kepada masyarakat umum dimana didalamnya memiliki beberapa fitur seperti Cortana, Microsoft Edge, Windows Hello ( teknologi pengenal wajah dan fingerprint login ). Bagusnya Sistem Operasi ini dapat digunakan di device seperti tablet, PC dan PC 2-in-1.
2. Windows 10 Mobile dan Windows 10 Mobile Enterprise
Versi ini digunakan untuk perangkat touch screen seperti tablet. Untuk mobile enterprise dilengkapi dengan fitur keamanan yang lebih canggih.
3. Windows 10 Pro
Versi ini dikhususkan untuk pengusaha bisnis kecil. Selain itu, verso ini dilengkapi dengan keamanan perlindungan data bisnis yang penting.
4. Windows 10 Enterprise
Versi ini ditujukan untuk mereka yang mempunyai bisnis dengan skala yang besar. Versi ini menggunakan fitur perlindungan khusus sebuah perangkat ataupun aplikasi. Kelebihan yang lainnya, versi ini mempunyai jangkauan yang lebih luas.
5. Windows 10 Education
Dari namanya saja kita sudah dapat menebak, bahwa versi ini digunakan untuk bidang pendidikan. Sudah pasti versi ini akan dipasarkan lebih murah dan yang pasti akan menjadi saingan untuk Chromebook.
6. Windows 10 IoT Core
Versi ini dikhususkan untuk perangkat yang low power. Versi ini juga digunakan pada perangkat yang dibangun oleh raspberry pi atau sejenisnya serta dapat digunakan pada perangkat ATM dan sejenisnya.
No data.
Membuat website perusahaan, portal berita, blog, katalog online, dan e-commerce.
Learn MoreMembuat website perusahaan, portal berita, blog, katalog online, dan e-commerce.
Learn More